Search

Rupiah Ditutup Pulih Lawan Dolar Saat Euro Merayap

loading...

JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) berangsur pulih untuk menunjukkan perlawanan setelah sempat jatuh ke level terburuk. Pulihnya mata uang Garuda pada sesi akhir perdagangan, Rabu (25/7/2018) terjadi saat euro merayap tipis.

Data Yahoo Finance menunjukkan rupiah di sesi akhir perdagangan membaik menjadi Rp14.455/USD saat berhadapan dengan USD dibanding penutupan sebelumnya Rp14.525/USD. Rupiah bergerak pada level Rp14.453 hingga Rp14.525/USD.

Menurut data Bloomberg di sesi sore perdagangan, rupiah bangkit ke level Rp14.475/USD atau mulai menanjak naik dari penutupan kemarin Rp14.545/USD. Pergerakan harian rupiah berada di kisaran Rp14.475-Rp14.525/USD.

Berdasarkan data SINDOnews bersumber dari Limas, rupiah sore ini berbalik menguat ke posisi Rp14.455/USD atau lebih baik dari sebelumnya Rp14.525/USD. Rupiah sedikit terkoreksi untuk mencoba keluar dari tekanan dibandingkan sesi sebelumnya.

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI, hari ini tertahan pada tren perbaikan menuju level Rp14.515/USD. Posisi ini menunjukkan rupiah pulih dibandingkan posisi penutupan kemarin Rp14.541/USD.

Di sisi lain seperti dilansir Reuters hari ini, Euro sedikit lebih tinggi pada perdagangan hari Rabu menjelang pertemuan antara Presiden AS Donald Trump dan Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker. Tetapi kenaikannya terbatas saat investor masih berhati-hati tentang keretakan perdagangan antara kedua negara.

Euro meningkat tipis 0,1% pada posisi 1,1694 terhadap USD. Sedangkan dolar versus enam mata uang utama lainnya diperdagangkan mendatar secara luas di level 95,55. Ketika melawan Yen Jepang, Dolar terlihat masih lebih tinggi 0,1% menjadi 111,32.

(akr)

Let's block ads! (Why?)

https://ekbis.sindonews.com/read/1324957/32/rupiah-ditutup-pulih-lawan-dolar-saat-euro-merayap-1532513545

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rupiah Ditutup Pulih Lawan Dolar Saat Euro Merayap"

Post a Comment

Powered by Blogger.