loading...
Jumlah tersebut, kata mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini, adalah sebesar 58,7% dari target yang dicanangkan di APBN 2018 yang sebesar Rp2.220,7 triliun.
"Untuk belanja juga masih sangat positif, tumbuh 8,8% atau telah mencapai Rp1.303,5 triliun. Artinya kita telah belanjakan 58,7% dari total belanja," katanya di Gedung Kemenkeu, Jakarta, Jumat (21/9/2018).
Dia menyebutkan, total belanja negara tersebut terdiri dari belanja pemerintah pusat sebesar RP802,2 triliun, dengan rincian belanja kementerian dan lembaga (KL) Rp441,8 triliun dan belanja non KL Rp460,4 triliun. Sementara untuk transfer ke daerah Rp501,3 triliun dengan rincian transfer ke daerah Rp465,1 triliun dan dana desa Rp36,2 triliun.
"Transfer ke daerah agak sedikit dibanding tahun lalu, pertumbuhannya 0,3% atau Rp465,1 triliun untuk transfer ke daerah dan dana desa Rp36,2 triliun, sedikit lebih rendah dari tahun lalu yang Rp36,5 triliun," tandasnya.
(ven)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hingga Akhir Agustus, Total Belanja Negara Capai Rp1.303,5 Triliun"
Post a Comment