Search

Rebut Peluang Pasar E-Commerce, Mendag Susun Strategi dan Inovasi

loading...

JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita menegaskan, bahwa strategi dan inovasi perdagangan merupakan kunci utama untuk merebut peluang pasar niaga elektronik (biaga-el/e-commerce) domestik dan global. Pasalnya, strategi dan inovasi menjadi kunci utama dalam perdagangan.

"Strategi dan Inovasi perdagangan di era ekonomi digital adalah dua kunci utama yang harus dilakukan untuk merebut peluang pasar niaga-el domestik dan global. Transaksi niaga-el pada tahun 2022 di Indonesia diperkirakan mencapai USD55 miliar sedangkan di dunia mencapai USD2,6 triliun," ujar Mendag di Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Menurutnya, nilai niaga-el Indonesia akan terus meningkat seiring pertumbuhan kedua platform besar dalam niaga-el yaitu niaga-el formal dan socio commercex. "Pada tahun 2020, kedua platform tersebut masing-masing diperkirakan mencapai USD40 miliar dan USD15 miliar," katanya.

Mendag juga menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur secara masif yang dilakukan oleh pemerintah telah mendorong perbaikan sistem logistik. Sehingga para pengusaha dapat menjual barang lebih murah.

"Pembangunan infrastruktur yang hampir merata di seluruh wilayah Indonesia dan pertumbuhan fasilitas logistik juga telah menybabkan harga semakin terjangkau," tandasnya.

(akr)

Let's block ads! (Why?)

https://ekbis.sindonews.com/read/1336190/34/rebut-peluang-pasar-e-commerce-mendag-susun-strategi-dan-inovasi-1536225671

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rebut Peluang Pasar E-Commerce, Mendag Susun Strategi dan Inovasi"

Post a Comment

Powered by Blogger.