Penghargaan ini diberikan kepada para tokoh yang berprestasi dan inspiratif sepanjang tahun 2018 berdasarkan sejumlah kategori.
“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas penghargaan ini. Kepercayaan ini akan menjadi penyemangat saya untuk terus melakukan kinerja yang baik di Kementerian Perindustrian,” kata Menperin lewat keterangannya diterima di Jakarta, Kamis.
Pada 2018, Airlangga juga mendapatkan penghargaan serupa, sehingga tahun ini menjadi kali kedua yang diterimanya.
Menperin menegaskan pihaknya berkomitmen untuk semakin mengembangkan industri nasional, baik skala besar maupun kecil dan menengah, agar dapat berdaya saing global.
Langkah strategis ini guna mendorong pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang inklusif.
Penetapan peraih Obsession Awards untuk masing-masing kategori dilakukan berdasarkan penjurian oleh lembaga riset dan komunikasi.
Sejak dilantik menjadi Menteri Perindustrian pada Juli 2016, Airlangga Hartarto dinilai melakukan berbagai gebrakan untuk kemajuan industri nasional, salah satunya sebagai inisiator peta jalan Making Indonesia 4.0.
Peta jalan tersebut diluncurkan secara resmi oleh Presiden Joko Widodo pada 4 April 2018. Ini menjadi momentum bagi Indonesia dalam kesiapan memasuki era industri 4.0.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2019
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menperin raih Penghargaan Obsession Awards 2019"
Post a Comment