Search

Wall Street berakhir bervariasi di tengah anjloknya saham Walgreens

New York (ANTARA) - Saham-saham di Wall Street bervariasi pada penutupan perdagangan Selasa (Rabu pagi WIB), ketika pasar sedang dikendalikan oleh aksi jual tajam saham Walgreens, jaringan toko obat mandiri terbesar di Amerika Serikat.

Indeks Dow Jones Industrial Average turun 79,29 poin atau 0,30 persen, menjadi berakhir di 26.179,13 poin. Indeks S&P 500 naik 0,05 poin atau 0,0017 persen, menjadi ditutup di 2.867,24 poin. Indeks Komposit Nasdaq bertambah 19,78 poin atau 0,25 persen, menjadi berakhir di 7.848,69 poin.

Saham Walgreens Boots Alliance anjlok 12,8 persen pada penutupan, memimpin penurunan dalam indeks 30-saham. Perusahaan komponen Dow itu pada Selasa (2/4) melaporkan laba fiskal kuartal kedua yang meleset dari perkiraan Wall Street. Perusahaan juga memangkas pedoman labanya setahun penuh untuk 2019.

Indeks S&P 500 ditutup datar, karena kenaikan kuat saham-saham di sektor real estat, layanan komunikasi dan material terutama mengimbangi kerugian di saham-saham sektor kebutuhan bahan pokok konsumen dan energi.

Sementara itu, saham Facebook yang menguat lebih dari tiga persen telah berkontribusi besar terhadap kenaikan indeks Nasdaq.

Di sisi ekonomi, pesanan baru untuk barang-barang tahan lama AS turun 1,6 persen pada Februari, lebih baik dari ekspektasi pasar untuk penurunan 1,8 persen, setelah tiga kenaikan bulanan berturut-turut, Departemen Perdagangan mengatakan pada Selasa (2/4).

Sementara itu, pengiriman barang-barang tahan lama meningkat 0,2 persen pada Februari, menyusul penurunan 0,4 persen pada Januari.

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Adi Lazuardi
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Lagi Wall Street berakhir bervariasi di tengah anjloknya saham Walgreens : https://ift.tt/2WGQAez

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wall Street berakhir bervariasi di tengah anjloknya saham Walgreens"

Post a Comment

Powered by Blogger.