Saya ingin Fisiontical bisa mendukung pemuda untuk siap menghadapi Revolusi Industri 4.0
Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendorong generasi muda terutama angkatan milenial untuk dapat benar-benar mengoptimalkan manfaat dari penerapan Industri 4.0 dalam pengelolaan sektor kelautan dan perikanan nasional."Menghadapi Revolusi Industri 4.0 dan perkembangan teknologi yang semakin pesat, para pemuda sebagai generasi penerus bangsa perlu mengembangkan kreativitas dan inovasi, termasuk dalam sektor kelautan dan perikanan," kata Kepala Badan Riset dan SDM Kelautan dan Perikanan KKP Sjarief Widjaja saat membuka ajang Fisheries Competition and Educational Festival (Fisiontical) 2019 di Sekolah Tinggi Perikanan (STP) Jakarta, Senin.
Sjarief mengutarakan harapannya agar generasi muda Indonesia dapat unggul bersaing dengan bangsa lain dalam mengembangkan inovasi dan kreativitas di bidang kelautan dan perikanan.
Ia mengemukakan bahwa Fisiontical 2019 pada 24-25 Februari juga merupakan wadah aspirasi untuk generasi milenial menuangkan ide-ide dan inovasinya di sektor kelautan dan perikanan.
"Saya ingin Fisiontical bisa mendukung pemuda untuk siap menghadapi Revolusi Industri 4.0," paparnya.
Untuk itu, ujar dia, berbagai sekolah perikanan juga harus berorientasi kepada inovasi dalam rangka melahirkan pemimpin-pemimpin bangsa yang kompeten dan profesional dalam mengelola sektor kelautan dan perikanan yang lebih baik, untuk kesejahteraan masyarakat ke depannya.
Ketua STP Jakarta, Moch. Heri Edy menyampaikan bahwa tujuan kegiatan Fisiontical adalah mendukung cita-cita Indonesia Menuju Poros Maritim Dunia, serta mendukung pengembangan sumberdaya manusia yang kompeten, kritis, unggul dan berdaya saing global dalam menghadapi revolusi industri 4.0 di sektor perikanan dan kelautan.
Selain itu, ujar dia, tujuan lainnya adalah mewadahi pemuda untuk membangun ide dan inovasi di sektor kelautan dan perikanan, menciptakan generasi perikanan milenial yang positif dan penuh kreasi, menjalin hubungan persahabatan antar mahasiswa dari perguruan tinggi seluruh Indonesia, dan memperkenalkan berbagai macam produk perikanan Indonesia.
Baca juga: Program kampung perikanan digital selaras dengan industri 4.0
Pewarta: M Razi Rahman
Editor: Ahmad Wijaya
COPYRIGHT © ANTARA 2019
Bagikan Berita Ini
0 Response to "KKP dorong generasi muda perikanan manfaatkan Industri 4.0"
Post a Comment