Search

Darmin Puasa Bicara soal Rupiah yang Terus Melemah

loading...

JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan Jumat (18/5/2018) semakin tidak bertenaga. Kurs rupiah di pasar spot berakhir melemah 98 poin atau 0,70% ke level Rp14.156 per USD. Pada Kamis lalu, rupiah ditutup di level Rp14.058 per USD.

Bank Indonesia pun mencatat secara point to point, nilai tukar rupiah terhadap USD sudah melemah 1,47% di kuartal I 2018. Langkah BI menaikkan suku bunga acuan BI 7-Day Repo Rate dari 4,25% menjadi 4,5% belum memberikan tuah bagi rupiah.

Menanggapi ini, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution puasa berbicara soal rupiah. "Aku puasa dulu deh," ujar Darmin saat ditanya pelemahan kurs rupiah di Jakarta, Jumat (18/5/2018).

Darmin juga emoh mengomentari langkah bank sentral yang dinilai lambat dalam menaikkan suku bunga acuan saat rupiah terus tergerus. "Hehehe aku enggak mau komentar soal itu ya," kelit dia.

(ven)

Let's block ads! (Why?)

https://ekbis.sindonews.com/read/1307004/33/darmin-puasa-bicara-soal-rupiah-yang-terus-melemah-1526648112

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Darmin Puasa Bicara soal Rupiah yang Terus Melemah"

Post a Comment

Powered by Blogger.