Uji Coba Motor Listrik Gesits Pengedara motor GESITS (Garansindo Electric Scooter ITS) memasuki garis finish dalam uji coba sepeda motor listrik tersebut di Denpasar, Bali, Sabtu (12/11/2016). Motor karya anak bangsa tersebut diuji coba menempuh jarak 1.400 km dari Jawa ke Bali dan rencananya dijadikan percontohan di Pulau Dewata yang telah ditetapkan sebagai kawasan nasional energi bersih. (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)
CEO PT Gesits Technologies Indo Harun Sjech mengatakan di Jakarta, Senin, ponsel pintar tersebut akan berfungsi sebagai smart dashboard pada motor.
"Smartphone tadi fungsinya sebagai smart dashboard, speedometer-nya pakai handphone," kata Harun.
Harun belum mau mengungkap keseluruhan fitur dari smart dashboard yang ada pada motor listrik Gesits. Namin salah satu fungsinya ialah untuk melihat di mana tempat penukaran baterai terdekat ketika pasokan daya motor mulai menurun.
Harun menjelaskan nantinya pengendara motor Gesits tidak perlu pusing untuk mengisi ulang baterai karena bisa dilakukan hanya dengan menukar baterai di swap station resmi milik Gesits.
Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir mengatakan dirinya sudah meminta Pertamina untuk bekerja sama dalam menyediakan swap station baterai Gesits di SPBU milik Pertamina.
Harun menerangkan, motor listrik Gesits bisa menempuh perjalanan rata-rata 60 kilometer dengan kecepatan yang berbeda-beda. Sementara kecepatan maksimum motor listrik karya Institut Teknologi Sepuluh Nopember ini bisa mencapai 110 km/jam.
Menurut Harun, terdapat perbedaan signifikan motor listrik dengan motor konvensional berbahan bakar minyak terutama pada saat kondisi macet, yakani motor listrik tidak akan memakan daya sama sekali ketika berhenti ataupun dalam kondisi macet, sementara motor konvensional terus melakukan pembakaran dan mengonsumsi bahan bakar saat berhenti atau lalu lintas macet.
Rencananya Gesits akan diluncurkan pada September dan mulai diproduksi massal pada November 2018.
Harun mengatakan akan memproduksi secara terbatas pada awal masa produksi untuk memastikan semua sistem bekerja dengan baik, sekaligus memberikan bukti kepada masyarakat tentang motor listrik buatan Indonesia.
Baca juga: Motor listrik Gesits meluncur November 2018
Baca juga: Menristekdikti dorong pengembangan motor listrik GESITS
Baca juga: Jonan beli motor listrik
Baca juga: Menristekdikti siap koordinasi lintas kementerian produksi Gesits
Baca juga: Motor listrik GESITS uji jalan Jawa-Bali
Editor: Monalisa
COPYRIGHT © 2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Begini kecanggihan motor listrik Gesits karya anak bangsa"
Post a Comment